Apa yang sedang Anda cari?

Print

Cara update Sistem Operasi Windows 10 21H2

Per tanggal 11 Juni 2024, Sistem Operasi Windows 10 seri 21H2 telah mencapai akhir layanan dari Microsoft. Hal tersebut akan menyebabkan Windows tidak akan lagi menerima pembaruan keamanan dan pratinjau bulanan yang berisi perlindungan dari ancaman keamanan terbaru. Oleh karena itu, disarankan kepada setiap pengguna Sistem Operasi terkait agar melakukan pembaharuan versi (update) dengan cara sebagai berikut:

  • Pastikan terlebih dahulu seri Windows, dengan cara
  1. Klik kanan pada Logo Windows pada Taskbar
  2. Pilih Run
  3. Ketik ”winver”
  4. Pilih OK

Maka akan muncul informasi sesuai gambar berikut

Jika Seri Windows 10 tertampil seperti di atas, silahkan untuk back up file pada drive C dan ikuti langkah update windows berikut:

  1. Buka peramban lalu akses ugm.id/updateWindows
  2. Pilih keterangan ”Windows 10 2022 Update | Version 22H2”
  3. Pilih ”Update now”
  4. Maka peramban akan otomatis mengunduh file tersebut
  5. Tunggu file selesai terunduh lalu buka
  1. Saat file tersebut dibuka, maka otomatis halaman setup akan muncul
  2. Tunggu Progress sampai 100%
  3. Pilih Next
  4. Maka akan muncul dialog ”Applicable notice and license terms”
  5. Pilih Accept dan sesuaikan sampai muncul dialog seperti pada gambar di bawah
  1. Dialog ”Ready to install”
  2. Pilih Install, maka akan tampil dialog sebagai berikut:
  1. Dialog Installing Windows 10
  2. Tunggu sampai proses selesai 100%
  3. Jika sudah selesai maka sistem akan melakukan restart gawai, seperti gambar di bawah
  1. Tunggu proses update sampai 100%
  2. Gawai akan restart beberapa kali, pastikan gawai dalam posisi isi daya (charging). Ketika proses sudah selesai maka Sistem Operasi akan diperbaharui ke 22H2 seperti pada gambar berikut: